Zidane Inginkan Bek Bayern David Alaba Musim Depan
Bek kiri milik Bayern Munchen David Alaba sudah menegaskan ingin hengkang pada musim depan. Dirinya butuh tantangan baru karena sudah mengangap sudah meraih kesuksesan di Jerman. Baru berusia 27 tahun jelas diri nya masih berada dalam masa keemasan nya untuk meraih kesuksesan di klub eropa lain nya.
Rencana Alaba untuk hengkang langsung mendapat respon cepat dari raksasa Spanyol Real Madrid. Klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu tersebut dikabarkan sangat serius untuk memakai jasa Alaba musim depan. Real Madrid ingin sang pemain mengisi pos bek kiri tim nya dan sang pemain juga sudah disukai oleh Zidane.
Penganti Bek Kiri Marcelo
Los Blancos yang sangat ngotot dalam mendatangkan David Alaba juga dianggap sebagai penganti sepadan bagi Marcelo yang sudah ingin hengkang. Marcelo yang saat ini dikabarkan tengah dikaitkan dengan raksasa Italia Juventus. Klub tentu harus bisa mendapat penganti nya dan klub menetapkan David Alaba sebagai sukseksor Marcelo sekaligus pesaing bagi bek kiri Mendy.
David Alaba di percaya memiliki segala atribut untuk menjadi pemain utama Real Madrid. Dengan pengalamannya dan kemampuan nya dalam membantu serangan juga piawai bertahan jelas menjadi sebuah rekrutan yang bisa membuat Real Madrid semakin kuat. Terlebih Alaba merupakan pemain favorit Zidane.
Di Anggap Pas Dengan Sistem Permainan Zidane
Pemain asal Austria tersebut tidak hanya mampu bermain di satu posisi saja. Alaba musim ini malah bermain di posisi bek tengah dan mampu tampil ciamik. Alaba juga piawai menepati posisi gelandang dan atas kemampuan nya tersebut Zidane ingin klub secepatnya mengamankan tanda tangan pemain 27 tahun ini.
Real Madrid sudah memulai pengerakan nya untuk membujuk sang pemain hijrah ke Santiago Bernabeu musim depan. Bayern Munchen yang memasang harga 65 juta jelas menunjukan talenta hebat pemain Austria tersebut. Real Madrid yang mencoba untuk memangkas harga tersebut tampak nya akan sangat sulit. Karena Bayern sudah menegaskan tidak akan turun dari harga yang telah ditetapkan.
Berita Bola